Akses Jalan Rusak? Tanpa Berharap Lebih, Masyarakat Haehedan-Barene Gotong Royong Memperbaiki

- Sabtu, 25 Maret 2023 | 15:00 WIB
Akses Jalan Rusak? Tanpa Berharap Lebih, Masyarakat Haehedan-Barene Gotong Royong Memperbaiki.  (Foto: Tim)
Akses Jalan Rusak? Tanpa Berharap Lebih, Masyarakat Haehedan-Barene Gotong Royong Memperbaiki. (Foto: Tim)

Malaka, Kabar NTT - Persiapan untuk merayakan hari raya Paskah di Bulan April 2023, demi memperlancar kendaraan roda dua maupun empat masyarakat Dusun Haehedan, desa Barene, Kec. Malaka Tengah, Kab. Malaka gotong royong perbaiki jalan rusak, Sabtu, (25/3).

Pantauan Kabar NTT, melihat semangat masyarakat Haehedan perbaiki jalan mendaki yang rusak menuju Dusun Halioan ini, guna untuk melintasi jalan tersebut saat Misa Paska nantinya bisa dilewati.

Tampak jalan yang diperbaiki itu sangat parah, apalagi melintasi jalan itu dengan kendaraan roda dua sangat hati-hati.

Baca Juga: Patung Bunda Maria Ditutup Dengan Terpal Pada Saat Ramadhan, Ternyata Karena Hal Ini

Sehingga inisiatif dari masyarakat setempat, punya kesadaran kemanusiaan untuk memperbaiki dengan cara menambal jalan berlubang dengan tanah. Untuk itu saat misa Paskah nanti dapat melintasinya.

Diketahui, masyarakat yang mengerjakan jalan itu adalah KUB Haehedan lingkungan Lahani Paroki St. Leon As Wekmidar.

Semua yang mereka lakukan murni dari kesadaran orang tua setempat. Bukan hanya itu, tapi anak-anak yang berusia sampai 6-8 juga ikut mengerjakannya.

Baca Juga: Bawaslu RI Telah Menetapkan Timsel Calon Anggota Bawaslu Provinsi, Berikut Nama-Nama Timsel NTT

Wilayah Desa Barene ini juga bagian dari Kecamatan Malaka Tengah sangat membutuhkan sentuhan dari Pemerintah tingkat desa hingga Kabupaten, hingga berita ini diterbitkan.***

Editor: Agustinus Andreas Tahu

Sumber: Kabar NTT

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Tenga Viral di NTT, Artis Cantik Jadi Kapolres

Senin, 3 April 2023 | 11:42 WIB
X